Focus Group Discussion (FGD) saat ini sebagai metode pengumpulan data dalam penelitian sosial.
Pada tema kali ini terkait penyikapan kegiatan ubudiyah di Bulan Ramadhan 1441 H di tengah pandemi Covid-19.
Data yang telah masuk :
(Pertama)
Hasil Musyawarah Untuk Masjid THOLABUDDIN dan MUSHOLLA se- Wilayah Rungkut Lor dalam Koordinasi Masjid Tholabuddin
- Masjid dan musholla untuk sementara waktu tidak menyelanggarakan sholat Jumat dan shalat tarawih
- Untuk shalat jamaah rawatib (5 waktu) di masjid/musholla tetap dilaksanakan dalam jumlah terbatas (jumlah kecil) warga setempat saja dengan menerapkan shaf berjarak dan protokol kesehatan. (Isqooth fardu kifayah). Tanpa pengeras suara luar-dalam.
- Adzan tetap dikumandangkan sebagai penanda masuknya waktu sholat dengan pengeras suara luar.
- Tadarrus dilaksanakan dengan maksimal lima orang duduk berjarak dengan pengeras suara luar.
- Kegiatan pengumpulan dan distribusi zakat tetap dilaksanakan dengan penerapan social distancing.
Note: Hanya berlaku pada kondisi Pandemi sampai sitiasi dinyatakan memungkinkan.
.................................................................................
(Kedua)
Mushola As-Suyudi
Tambak Medokan Ayu VI
RT 08 RW 02 Medokan Ayu
.................................................................................
Sehubungan dengan memasuki bulan Suci Ramadhan 1441 H, dengan mempertimbangkan :
- Surabaya termasuk zona merah persebaran Covid-19, dan upaya untuk memutus mata rantai penyebarannya
- Rencana penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk Surabaya Raya
Maka dari Rapat Takmir Musholla As-Suyudi pada Rabu, 22 April 2020 bakda sholat Isya, diputuskan :
- Bahwa Mushola As-Suyudi tidak melaksanakan Sholat Teraweh berjamaah dan Tadarus setiap malam
- Masih melaksanakan sholat Fardhu Rowatib berjamaah hingga pelaksanaan PSBB, dengan menerapkan standart Protokol Kesehatan
- Bila PSBB diterapkan, maka mushola As-Suyudi akan menutup sementara semua aktivitas ibadah, kecuali pembersihan dan penyemprotan berkala tetap dilaksanakan
- Untuk penggalangan dan distribusi zakat fitrah akan ditentukan dikemudian hari.
- Mohon selama penerapan PSBB agar mematuhi untuk beribadah di rumah, dan tidak mencari masjid/ musholah lain untuk berjamaah di tempat tersebut.
- Semoga dengan mematuhi ketentuan pemerintah dapat mempercepat pulihnya keadaan dari wabah Covid-19
.................................................................................
(Ketiga)
Pengurus Ranting Rungkut Kidul
.................................................................................
(Keempat)
Untuk masjid Baitul Muslikhin Pondok Boro akan tetap melaksanankan sholat Jum'at dan Sholat taraweh maupun sholat wajib 5 waktu dengan pengikuti SOP protocoler kesehatan.
.................................................................................
Komentar
Posting Komentar