Pelantikan Remas Al-Ichsan Medokan Ayu


Sebagai wujud persiapan kader dalam pengelolaan kemasjidan, Pengurus Takmir Masjid Al-Ichsan melantik Pengurus Remaja Masjidnya untuk periode 2022-2025 pada Kamis (10/03/2022)


Hadir dalam kesempatan itu Ketua Dewan Masjid Indonesia kecamatan Rungkut, Drs. KH. Abdul Mujib, HU yang dalam sambutannya menyampaikan :

  1. Semoga semuanya dijauhkan dari musibah, dan diangkat oleh Allah musibah tersebut
  2. Atas nama DMI kecamatan Rungkut mengapresiasi generasi muda masjid Al-Ichsan. "Pemuda sekarang sebagai pengganti pucuk pimpinan yang akan datang"
  3. Generasi sekarang mempunyai tugas yang sangat berat, yaitu menjaga agama Islam Ahlu Sunnah wal jamaah dengan rasa cinta terhadap NKRI
  4. Semenjak tahun 1998 era reformasi kebebasan yang terbuka. Dampak negatifnya adalah masuknya faham-faham import Wahabi-Takfiri; Khawarij yang menghalalkan darah sesama Islam; dan Islam garis keras.
  5. Tidak dikatakan seorang pemuda hanya pengekor saja, tapi seorang pemimpin yang sangat cerdas dengan mempunyai program-program (visi) yang akan datang.
  6. Semoga pemuda-pemuda yang dilantik bisa menjadi tokoh pemimpin yang akan datang "Presiden, Menteri" dari Medokan Ayu
  7. Banyak pemuda-pemuda Islam yang cerdas, tapi sudah berani kepada masyayikh-orang tua. Jadi mohon kedepankan tentang Akhlaqul Karimah
  8. Jangan sampai menjadi pengurus remas menjadi "urusan", karena masih muda mempunyai emosional tinggi.
Setelah pelantikan, acara ditutup dengan doa oleh Rais Syuriah PRNU Medokan Ayu, H. Waris



H. Nawawi Ahmad - Ketua LPMK Medokan Ayu





Jamuan kehormatan


Komentar